Monday, August 06, 2007

DI TANGKAP POLISI

Hari jumaat dan sabtu ketika gue kerja di KLCC biasa nya jam 12 malam store yang kita jaga baru tutup. Pada hari itu juga kawan gue selalu jemput kami untuk pulang bersama sama. Malam itu temen gue gak bisa datang menjemput kami karena dia ada hal.Biasa nya kalau begitu kami bertiga selalu menggunakan taxi untuk balik rumah.Hanya seorang saja yang tidak tinggal bersama kami,maka dengan itu taxi yang kami tumpangi mesti menghantar kerumah kawan gue yang satu ini terlebih dahulu.Setelah taxi menurunkan kawan gue di depan rumah sewanya taxi tersebut berjalan lagi menuju tempat tinggal kita,sekarang tinggal kami berdua. Karena kalau memakai jalan besar mengambil masa dan jauh,teksi yang kami naiki kita suruh ambil jalan pintas,ketika mau masuk ke jalan pintas yang akan di lalui perasaan gue menjadi resah dan gelisah,gak tenang dan juga risau gak tahu apa penyebabnya.Betul saja ketika masuk belokan di belakang klinik terlihat banyak mobil yang beratur melalui jalan sempit dan gelap tersebut,fikir ku mungkin nunggu beratur mau keluar ke jalan yang besar yang lagi satu. Tak lama setelah itu gue lihat di depan teksi yang kunaiki berjejer sebanyak lima mobil di hadapan,yang gue lihat lampu belakangnya saja.Keadaan jalan yang cukup gelap dan gue duduk di belakang, gue gak tahu apa yang terjadi di depan teksi yang kunaiki.Perasaan resah dan gelisah makin menjadi setelah mobil yang tertinggal hanya 2 buah di depan teksi yang kami naiki, ta k lama itu terlihat beberapa orang polis sedang mengadakan roadblock,perasaan gue makin berdebar2 kencang. Temen gue di sebelah biasa biasa saja,nampak tenang.''kenapa sih lu kelihatan gelisah banget?'' tanya temen ke gue
''gak tahu.'' balasku
''pasport lu di bawa gak?''. temen ku nanya ke gue.
''bentar gue cek'' kataku
''gak ada, gimana ni?'' gue kalang kabut
''lu tadi di simpan di mana?''.tanyanya
''gak ingat.''jawabku resah
''lu kan tadi pagi pergi ofis, lu disimpan di ofis mungkin?'' tanyanya
''oh iya gue tadi simpan di ofis, gue simpan di miss chan karena mau renew pasport gue.''gue baru teringat,baru tersedar.
''photo copy nya ada gak?''tanyanya
''gak ada gue gak sempat buat, soalnya tadi terburu buru.''jelasku
Pintu belakang teksi di ketuk polis, dia menyuruh kami membuka pintunya.hatiku berdebar kencang.
Pak polisi itu menyuruh kami mengeluarkan kartu pengenalan diri
Temen gue ngeluarin pasportnya.
''awak punya?'' kata polis itu kepadaku
''tak ada encik, saya tinggal dan simpan kat ofis tadi pagi, pasal nak renew pasport''kata gue dengan menggeletar
''photostatnya ada tak?''tanya nya lagi
''tak sempat lah ncik tadi saya terburu buru.''jawabku memelas
''ok, yang lain boleh pergi,. awak turun dan tunggu di sini, jumpa ncik yang disana tu''katanya menyuruhku.

Kita tahu ramai dan begitu banyak pendatang asing yang mencari rezeki di Malaysia, baik secara legal ataupun pendatang haram.Polis tersebut membuat roadblock dan menjalankan tugasnya untuk mengawal keselamatan. Ya, katanya banyak kejadian jenayah yang melibatkan warga asing sampai2 penjara pun di penuhi warga asing.

Gue tak habis fikir,mengapa polisi tersebut membuat roadblock di tempat yang gelap dan jalan yang sempit macam tu ye?.
Mesti ada udang di balik tomyam nih.

No comments: